Senin, 09 Desember 2013

Beach di Kalimantan Barat


pulau randayan merupakan salah satu pulau dari gugusan pulau sungai raya Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat, Untuk menuju pulau ini dapat dilakukan melalui penyeberangan dari desa Sungai Raya dengan biaya Rp 30.000,- PP.masih alami banget nih pulau gan,,penduduknya juga ramah,,

pulau maya

pulau maya merupakan salah satu pulau dari gugusan kepulauan karimata yang terletak di selat karimata Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat, pulau ini luas dan berpenghuni,dengan kota utama Tanjung Satai.

pulau temajo:

pulau ini terletak berseberangan dengan pantai kijing Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat, namun untuk mencapai pulau ini terdapat kapal ferry reguler yang berlayar dari kota Mempawah Kabupaten Pontianak setiap harinya.
pulau simping:


pulau simping merupakan pulau terkecil di dunia dan telah diakui oleh PBB. pulau yang terletak di seberang pantai Teluk Mak Jantu Sinka Island kota Singkawang Kalimantan Barat ini sangat mudah di jangkau dengan melewati jembatan beton yang menghubungkan pantai teluk mak jantu dengan pulau ini.

pulau karimata:

pulau karimata terletak tidak jauh dari pulau Maya, namun letaknya lebih ke tengah selat karimata. pulau ini terletak di Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat.

pulau semesak:

pulau semesak terletak di seberang pantai gosong Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. Untuk mencapai pulau ini tidaklah sulit,cukup dengan berjalan kaki di dataran gosong pada siang hari dengan ketinggian air sepinggang orang dewasa.

pulau penibungan:

pulau ini terletak di dekat pulau temajo dan terletak di Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. dahulu terdapat jembatan kayu Nibung yang menghubungkan antara daratan dengan pulau ini, namun sekarang jembatan tersebut telah lenyap.

pantai pasir panjang:

pantai pasir panjang merupakan sebuah pantai yang terletak di sebuah teluk yang luas. pantai ini terletak di kota Singkawang Kabupaten Sambas Kalimantan Barat.

pantai kijing

pantai kijing merupakan pantai dengan deretan pohon kelapa indah yang tinggi menjulang. terletak di kecamatan sui duri Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat
pantai samudera indah:

pantai samudera indah terletak di teluk yang sama dengan pantai pasir panjang. namun perbedaan administratif yang memisahkan pantai ini, pantai ini terletak di Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat

pantai batu payung:

pantai batu payung terletak di Kabupaten Bengkayang Kalimantan Barat. di tengah laut dari pantai ini terdapat sebuah batu yang berbentuk seperti payung
pantai tanjung batu:

pantai tanjung batu terletak di kota Pemangkat Kabupaten Sambas Kalimantan Barat. pantai ini hampir tidak memiliki pasir, namun deretan bebatuan besar menghiasi pinggirannya, dipantai ini terdapat Batu Balah Batu Betangkop yang merupakan cerita rakyat kota Pemangkat dimana seorang ibu yang kecewa kepada anaknya kemudian masuk kedalam batu tersebut. namun sayangnya cerita rakyat ini diangkat menjadi film animasi bukan oleh bangsa indonesia, melainkan oleh negeri jiran

pantai pulau datok

pantai pulau datok terletak di Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat

pantai teluk mak jantu

pantai teluk mak jantu terletak di kawasan sinka island kota Singkawang Kabupaten Sambas Kalimantan Barat. di pantai inilah terdapat pulau simping yaitu pulau terkecil di dunia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar